Redam Demam dengan Blue Tea

Saat tubuh kelelahan, kadang membuat kita demam. Kondisi ini tentu akan mengganggu rutinitas, sehingga perlu disembuhkan. Obat yang bisa menjadi penyembuhnya adalah Blue Tea, atau teh olahan dari Bunga Telang.

Tanaman jalar yang disebut Clitoria ternatea ini banyak ditemukan di belahan Asia, seperti India, Cina, Filipina, dan Madagaskar. Di sana banyak yang mengonsumsinya sebagai obat. Hingga saat ini pun banyak penelitian yang menguji khasiatnya.

Beberapa ilmuwan telah meneliti Blue Tea. Salah satunya dalah Parimaladevi dkk. yang menyatakan bahwa ekstrak atipiretik pada Bunga Telang setara dengan parasetamol, yang mampu menurunkan demam. Dengan demikian, Blue Tea bisa dikatakan parasetamol alami.

Dalam dosis 200-400 mg Blue Tea, dapat menurunkan demam dalam waktu lima jam setelah mengonsumsinya. Apabila ingin menyajikan Blue Tea dalam air 240 ml, celupkan 2-3 helai bunga tersebut.

Tidak hanya demam, antipiretik pada Blue Tea juga dapat menyembuhkan sengal-sengal, sakit kepala, dan sakit ringan.

Dalam segelas Blue Tea terkandung banyak zat yang bermanfaat untuk kesehatan. Misalnya untuk menyehatkan saraf otak, menurunkan dibetes, bahkan menyuburkan rahim. [] Abdul Hamid

Sumber: diolah dari berbagai sumber.

2 komentar untuk “Redam Demam dengan Blue Tea”

  1. Pingback: Odesa Indonesia

  2. Pingback: Blue Tea (Bunga Telang) Manfaat untuk Anak dan Lansia – Odesa Indonesia

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Keranjang Belanja